Selasa, 14 Februari 2012

New Kawasaki Ninja 150RR dirilis bulan depan…

Penantian para biker akan Ninja 150RR facelift sepertinya akan segera berakhir. Hal ini berdasarkan informasi yang dimuat oleh Otomotifnet bahwa kuda besi bertenaga 30HP tersebut bakal diluncurkan bulan Maret 2012…..

Dalam gambar yang dipampang media online…full fairing tampak siap dilempar kepasar. Disana sebuah rupa yang tidak asing lagi mzbro. Yup seperti bocoran spyshoot sebelumnya….unit sama plek tidak meleset. Hanya permainan laburan cat serta  sentuhan striping yang membuatnya makin cakep. Jelas….versi anyar memang jauh lebih stylish. Apalagi desain jok juga sudah menganut split seat layaknya motorsport murni modern serta revisi bentuk piringan cakram yang menganut model kembang mengikuti Ninja 250R atau Athlete…
Sayang….untuk meraih kesan sporty kenyamanan kudu dikorbankan dengan absennya rear grip (persis Ninja 250R). Kemudian ada koreksi harga yang lumayan signifikan yakni 1-2juta. Untuk angka dua juta….diaplikasikan kepada Ninja 150RR limited edition. Perbedaan keduanya…..seperti dilansir otomotifnet hanya pada cover single seater dan striping. So…menurut pak R. Sitorus ( Sales Promotion KKD Departmen Head PT Kawasaki Motor Indonesia/KMI) mereka bakal mematok angka 34,3juta (reguler) dan 35 juta (limited edition). Wihh…lumayan nampol juga ya bro….
Last…ketatnya kompetisi tidak membuat ciut nyali KMI untuk mendongkrak harga jual si-2 stroke. Mereka sadar bahwa konsumen yang meminang sikuda besi adalah loyalty customer yang tidak akan terpengaruh oleh harga. Benarkah seperti itu?? gimana menurut mzbro semua?? monggo berikan komentarnya…
Ini tampilan full body si ninja 150RR yang baru...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar