Minggu, 04 Maret 2012

Apakah BBM di Indonesia sudah termasuk mahal?

Di balik gencar gencarnya promosi tentang produk terbaru Injeksi antar Yamaha dan Honda. Lah, kawasaki malahan ngeluarin motor 2T tipe terbaru? AmmazinnnnkK.!!!
entah apa yang di fikirkan kawasaki kalo soal polusi telah kita ketahu'i kawasaki membuat sistem KIPS yang mampu mengatasinya masalah polusi, tapi kalo masalah konsumsi bahan bakar, nah gimana kawasaki?
atau langsung saja kita simpulkan sendiri yang punya kawasaki jelas dari keluarga berada atau setidaknya anak orang kaya.

Kali ini NDF tidak akan membahas injeksi, polusi dan konsumsi bahan bakar atau semacamnya.
NDF kali ini akan membahas tentang kenaikan harga BBM dari pandangan seorang pecinta otomotif roda dua, di berbagai blog otomotif roda dua telah ramai di bicarakan tentang rencana pemerintah yang mau menaikan harga bahan bakar minyak pada beberapa bulan mendatang, mungkin obsi itu di ambil untuk menyamakan harga BBM di indonesia dengan bahan BBM di Luar negeri.


Langsung saja, 10 Negara Dengan Harga Bensin Termahal di Dunia di tahun 2012
Setiap terjadi kenaikan harga bahan bakar minyak di negara kita, kita hampir selalu mengeluh dan tidak dapat menerima kebijakan pemerintah tersebut dengan mudah. Kita akan mencoba membandingkan dengan harga BBM di negara lain yang lebih murah dan berharap pemerintah akan membatalkan kebijakannya tersebut. Lain kali, cobalah anda sekali-kali membandingkan harga bensin dengan harga di negara-negara berikut. Mungkin anda akan sedikit bersyukur dengan harga bensin di negara kita, karena jika harga bensin kita seperti negara-negara di bawah, anda mungkin akan berpikir untuk menukar mobil anda dengan sepeda. Dan berikut 10 Negara dengan Harga Bensin Termahal.

1. Istanbul, Turki
Kota ini menawarkan harga bensin tertinggi di dunia dengan harga Rp. 22.600 per liter. Tinginya harga ini disikapi oleh Walikota Kadir Topbas dengan merencanakan untuk menciptakan sebuah merek bahan bakar dengan harga ekonomis dan rantai pom bensin yang berlokasi di seluruh kota.

2. Asmara, Eritrea

Pembatasan dan seringnya kekurangan pasokan bensin membuat harga bensin di negara ini sangat tinggi. Dengan harga sekitar Rp. 22.600 per liter, anda dapat menghabiskan hampir sekitar Rp. 1.500.000 untuk mengisi penuh tangki sebuah mobil keluarga.

3. Oslo, Norwegia

Pajak bensin yang luar biasa tinggi yang ditetapkan oleh Uni Eropa membuat orang-orang di Oslo harus membayar Rp. 21.800 per liter. Yang mengejutkan, neara ini sebagian besar kekayaannya didapat dari sektor ekspor minyak.

4. Athena, Yunani

Rp. 20.000 per liter adalah harga yang harus anda bayar untuk mengendarai mobil anda di Yunani. Harga berfluktuasi dengan cepat dan sering, dikarenakan krisis dan gejolak yang terjadi di Mesir dan Libya.

5. Monte Carlo, Monako

Produsen otomotif di Monte Carlo telah mendorong penggunaan energi alternatif karena tingginya harga bensin. Mobil bertenagakan listrik menjadi sebuah solusi untuk harga bensin sebesar Rp. 19.800 per liter. Meskipun bensin sebenarnya masih digunakan dalam sebuah mobil listrik, biaya untuk mengisi bensin menurun secara drastis dalam mobil yang telah didukung oleh tenaga listrik.

6. Kopenhagen, Denmark

Dengan harga Rp. 19.750 per liter bensin, mengisi penuh tangki mobil anda akan kira-kira menghabiskan biaya sebesar Rp. 1.200.000. Harga bensin yang tinggi ini merupakan alasan mengapa sebagian besar penduduk Kopenhagen tidak memiliki keinginan untuk memiliki kendaraan. Sebaliknya, warga terbiasa dan lebih senang berjalan, menggunakan transportasi umum atau berpartisipasi dalam program berbagi sepeda.

7. Stockholm, Swedia

Harga bensin telah mencapai rekor tertinggi di seluruh Swedia, mencapai hingga sekitar Rp. 19.700 per liter. Para analis memperkirakan harga bensin yang tinggi ini disebabkan oleh sejumlah faktor yaitu pasar minyak dunia, nilai tukar dollar yang melemah dan sabotase terhadap instalasi minyak dunia. Menariknya, jika bensin tidak dikenai pajak yang tinggi, Stockholm akan memiliki bensin dengan harga termurah di dunia Barat.

8. Brussels, Belgia

Seperti kebanyakan negara di Eropa, harga sebesar Rp. 19.200 per liter bensin disebabkan tingginya pajak yang dikenakan pada bensin oleh Uni Eropa.

9. London, Inggris

Berkat tingginya harga bensin di London dan seluruh Inggris, para konsumen akan merasakan kenaikkan harga barang-barang lainnya untuk mengimbangi biaya produksi dan pengiriman barang.

10. Amsterdam, Belanda

Amsterdam telah sejak lama menjadi kota pejalan kaki sehingga harga Rp. 18.800 untuk satu liter bensin tidak akan memperlambat laju ekonomi di kota ini. Sepeda dan transportasi umum telah menjadi moda transportasi pilihan utama di kota yang indah ini.

Ini Harga BBm yang yang NDF rangkum beberapa tahun sebelumnya,
Negara US$/Ltr
Rp/Ltr Tanggal
Sumber
Australia 1.37
12,604 4/23/2008
[1]/XE.com
Belgium 2.02
18,584 11/7/2007
[4][5][6]
Brazil 1.56
14,352 4/29/2008
[citation needed]
Canada 1.25
11,500 5/5/2008
GasBuddy/XE.com
China 0.64
5,888 5/5/2007
CNN Money/[2]
Croatia 1.73
15,916 5/5/2007

Cyprus 1.63
14,996 4/22/2008
for Unleaded 95[[3]
Denmark 2.15
19,780 4/21/2008

Egypt 0.25
2,300 7/25/2007
[8]
Finland 2.1
19,320 1/5/2008
[9]
Germany 2.28
20,976 4/20/2008
[10]
Greece 1.3
11,960 3/13/2006

Hong Kong 1.997
18,372 4/12/2008
Shell Hong Kong/[4]
Iceland 2.13
19,596 3/31/2008
Esso/[5]
India 1.22
11,224 10/3/2006

Iran 0.09
828 5/5/2007
CNN Money/[6]
Israel 1.91
17,572 5/1/2008
Israel Min. of National Infrastr.
Italy 1.93
17,756 11/8/2007

Japan 1.01
9,292 9/29/2006
CNN Money/[8]
Kuwait 0.21
1,932 4/3/2006
CNN Money/[9]
Malaysia 0.53
4,876 2/3/2006
Google exchange calculator
Mexico 0.62
5,704 5/5/2007
Banco de Información Económica
Netherlands 2.36
21,712 4/28/2008
Shell
New Zealand 1.44
13,248 4/20/2008
Pricewatch/fx.com on 2006-09-29
Nigeria 0.1
920 3/3/2005
CNN Money/[13]
Norwegia 2.52
23,184 4/14/2008
Shell/[14]
Pakistan 1.06
9,752 5/4/2008
PSO/[15]
Philippines 0.94
8,648 9/17/2007
Shell Philippines/[16]
Romania 1.67
15,364 4/15/2008

Russia 1
9,200 5/7/2008
[11]
Saudi Arabia 0.12
1,104 5/16/2007

Sierra Leone 4.87
44,804 5/1/2008
[18]
Singapore 1.37
12,604 1/2/2008
PetrolWatch/XE.com
Switzerland 1.65
15,180 12/19/2007

Sweden 1.96
18,032 1/3/2008
JET/
Thailand 0.69
6,348 1/13/2007
Nation Multimedia/[19]
Turkey 2.68
24,656 4/22/2008
NTV/[20]
Turkmenistan 0.08
736 11/25/2006
Turkmenistan.ru/[21]
UAE 0.45
4,140 5/4/2008

Ukraine 1.17
10,764 4/18/2008

United Kingdom 2.16
19,872 4/20/2008
petrolprices.com/XE.com
United States 0.92
8,464 4/19/2008
[12]
Venezuela 0.05
460 1/12/2008

Dapat kita simpulkan harga BBM yang ada di indonesia sudah termasuk murah Mzbro,
seandainya benar benar terjadi harga BBM merangkak naik maka persiapkanlah diri anda dan langkah apa yang harus anda ambil kedepannya, yang pertama kita harus cerdas memilih jenis kendaraan yang digunaan, contohnya saja kita harus menggunakan kendaraan yang hemat bahan bakar, buat menunjang mobilitas kita.
bukan hanya kendaraan mazbro tapi juga persiapkan diri untuk memenuhi kebutuhan sehari hari yang biasanya ikut merangkak naik juga, seperti hargai akan sandang dan pangan... (NDF)

Silakan berkomentar dan semoga berguna...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar